Bebagai Macam Contoh Model Karangan Bunga yang banyak di minati masyarakat

Selasa, 19 April 2016

4 Jenis Bunga Untuk Hand Bouquet

Hand bouquet rupanya saat ini sangat banyak diminati dan sering dijadikan sebagai suprise untuk pasangan baik itu pacar maupun istri atau tunangan. Hal ini dikarenakan tampilan hand bouquet yang sangat menawan dan cantik sehingga banyak wanita yang pasti menyukainya. Tidak hanya sebagai suprise saja namun hand bouquet biasanya juga hadir pada tiap tiap acara pernikahan, karena hand bouquet ini sendiri nantinya akan digenggam oleh pasangan pengantin wanita. Berbagai macam jenis bunga untuk hand bouquet ini tentunya dapat dipilih sesuai dengan permintaan anda begitu juga soal warna dan model rangkaiannya. Untuk anda yang sudah penasaran dan ingin tahu lebih lanjut mengenai jenis bunga ini maka langsung saja simak ulasan yang ada dibawah ini.

Bunga Mawar Untuk Konsep Hand Bouquet

Contoh Hand Bouquet bunga mawar merah

Yang pertama ada bunga mawar hand bouquet yang merupakan simbol dari asmara, cinta, persahabatan dan kecantikan. Keindahan bunga untuk hand bouquet ini memiliki arti yang berbeda pada tiap tiap warnanya. Untuk mawar merah memiliki arti gairah hasrat cinta, kemudian untuk mawar pink memiliki arti keanggunan dan kecantikan, kemudian untuk mawar putih memiliki arti murni dan suci, dan untuk mawar kuning memiliki arti kebahagiaan dan pertemanan. Konsep tema hand bouquet kali ini dapat anda tentukan sesuai dengan kebutuhan ungkapan isi hati anda pada seseorang.

Bunga Lili Untuk Konsep Hand Bouquet

Contoh Hand Bouquet bunga lili

Kemudian ada bunga lili yang merupakan jenis bunga untuk hand bouquet. Bunga ini adalah simbol dari ungkapan rasa bahagia dan juga ungkapan duka cita. Bunga lili ini sendiri masih terbagi menjadi beberapa bagian yang diantaranya ada Calla lili yang sangat cocok untuk hand bouquet pernikahan, kemudian ada stargazer lili yang dapat digunakan sebagai ucapan selamat, dan yang terakhir ada madonna lili yang memiliki arti kemurnian. Anda dapat menentukan jenis lili yang sesuai dengan kebutuhan anda.

Bunga Gerbera Untuk Konsep Hand Bouquet

Contoh Hand Bouquet bunga gerbera

Berikutnya ada bunga gerbera atau yang lebih dikenal sebagai bunga daisy. Bunga ini adalah salah satu jenis bunga untuk konsep hand bouquet yang sangat indah. Bunga ini dapat digunakan pada acara bahagia seperti ulang tahun, sebagai ucapan terimakasih, untuk natal, dan lain sebagainya. Adapun beberapa warna bunga gerbera dapat anda tentukan sendiri mulai dari warna merah, merah muda, kuning, dan orange. Bunga ini juga dapat dijadikan sebagai ungkapan cinta atau sayang pada seseorang.

Bunga Carnation Untuk Kosep Hand Bouquet


Contoh Hand Bouquet bunga carnation

Kemudian yang terakhir ada bunga carnation yang juga merupakan jenis bunga untuk hand bouquet. Bunga ini merupakan simbol dari kasih sayang dan cinta abadi seperti kasih sayang ibu terhadap anaknya. Bunga yang juga sering disebut dengan nama anyelir ini masih terbagi menjadi tiga bagian berdasarkan warnanya. Yang pertama ada carnation merah yang berarti cinta serta kasih sayang kemudian carnation merah muda yang artinya rasa syukur dan carnation putih yang artinya murni. Demikian ulasan yang dapat blog karangan-bungasurabaya.blogspot.com sampaikan saat ini

Sumber : toko bunga surabaya

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : 4 Jenis Bunga Untuk Hand Bouquet

0 komentar:

Posting Komentar